Printer
Printer merupakan perangkat yang menghasilkan tesk
atau gambar pada kertas atau media lainnya. Secar umum
berdasarkan cara cetaknya, Printer dikelompokan menjadi
2 jenis, yaitu printer impact dan nonimpact.
Printer jenis impact menghasilkan teks atau gambar dengan cara mengetukkan titik - titik tertentu
pada pita yang bersentuhan dengan kertas. Karena mekanisme ketukan ini sama dengan proses yang terjadi pada mesin ketik, Maka printer jenis impact ini biasanya menimbulkan bunyi yang berisik.
Printer nonimpact membentuk teks atau gambar pada kertas dengan tanpa mengetuk
kertas, tetapi dengan cara menyemprotkan tinta melalui pemanas dan pemanfaatan tekanan. karena metodenya tidak mengetk kertas, maka printer nonimpact tidak berisik.
Ada 3 jenis umum printer nonimpact, yaitu
1 Printer ink - jet
2 Printer laser
3 Printer termal
printer ink - jet
printer ink - jet menghasilkan teks atau gambar dengan cara
mendorong butiran - butiran tinta ke kertas.
printer laser
printer laser menghasilkan kuwalitas cetak yang lebih bagus dari printer ink - jet,
juga memiliki kecepatan yang jauh lebih unggul.
printer jenis ini disebut printer laser karena menggunakan berkas sinar laser
untuk menghasilkan cetakan.
printer termal
printer termal adalah printer yang menghasilkan cetakan pada jenis kertas tertentu
yang menjadi gelap ketika dipanaskan. Printer jenis ini biasanya digunakan pada
kasir - kasir di supermarket, mesin ATM, sebagian mesin fax, dan mesin tukang parkir.

No comments:
Post a Comment